Sunday, March 30, 2014

About writing

Saya terkadang bingung menjawab pertanyaan seperti :
"Kak, cara nulis yang baik gimana?"
"Ajarin verbal yang keren dong kk"
"Baiknya mulai nulis dari mana?"

Sebenernya sih, semua orang punya kemampuan menulis. tapi, jarang ada yang mengasah dan mendapatkan karakter tersendiri didalamnya. Saran saya buat penulis pemula sih, perbanyak jam terbang aja. Karena, kalau kalian rajin latihan setiap hari (bukan hanya karena ada waktu) aku yakin kalian bakalan bisa. Perbanyak refrensi dan sering bertanya adalah cara yang ampuh. Untuk kalian yang pengen jadi penulis, seringlah membaca. Karena untuk menulis, kalian nggak perlu pinter, tapi harus berwawasan. Bedanya berwawasan dengan pinter adalah kalian cuma perlu tau banyak hal yang nggak berkaitan dengan akademisi. It's like a joke and something like that. Bercanda juga termasuk refrensi nulis loh :) perbanyak obrolan dengan teman atau sahabat kalian. Karena, terkadang banyak hal yang bisa kalian dapat dengan itu. Saya termasuk orang yang sering memakai tehnik ini. Malas? itu memang hal terberat yang sering menimpa para penulis pemula. Tapi, kalo kalian emang serius buat nekunin ini, nothing imposible sih. Intinya, jangan patah semangat kalo tulisannya jelek atau kurang berbobot. Diamkan dulu. Dan cari waktu yang pas buat kembangin premis-premis penting di tulisan kamu. bye ;)

Nasihat

Ini aneh, tapi baiklah. Halo nak, ini ayah. Ayah tak tahu kamu lelaki atau wanita, yang jelas, jikalau nanti kau sudah dewasa, dan mene...